Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the zakra domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /www/indo/38.181.62.171/wp-includes/functions.php on line 6121
LGOJEK11 – Madrid Vs Arsenal: Kiwior Tak Sabar Tampil di Bernabeu – LGOJEK11

LGOJEK11 – Madrid Vs Arsenal: Kiwior Tak Sabar Tampil di Bernabeu

LONDON, ENGLAND - SEPTEMBER 25: Jakub Kiwior of Arsenal looks on during the Carabao Cup Third Round match between Arsenal and Bolton Wanderers at Emirates Stadium on September 25, 2024 in London, England. (Photo by Chloe Knott - Danehouse/Getty Images)
Foto: Getty Images/Chloe Knott – Danehouse


Jakarta

Jakub Kiwior mengaku belum pernah ke Santiago Bernabeu. Bek Arsenal itupun tak sabar untuk bertandang ke markas Real Madrid.

Arsenal berhadapan dengan Real Madrid di Bernabeu dalam leg kedua perempatfinal Liga Champions, Kamis (17/4/2025) dini hari WIB. Meriam London punya modal kemenangan 3-0 pada pertemuan di London.

Hal ini membuat langkah pasukan Mikel Arteta bisa sedikit lebih ringan. Jika tidak kalah lebih dari dua gol, Arsenal bisa langsung melaju ke semifinal.


Duel ini sangat dinantikan oleh Kiwior. Dia mengaku belum pernah ke markas Madrid dan ingin merasakannya untuk pertama kali.

“Saya pikir itu stadion yang luar biasa. Saya belum pernah ke sana, dan tentu saja bagi saya ini adalah pengalaman yang sangat bagus,” kata Kiwior yang dikutip dari situs resmi Arsenal.

“Saya pikir ini adalah salah satu stadion terbesar, jadi saya menantikan pertandingan ini. Penting untuk tetap tenang, tetapi kami harus memenangkan leg kedua,” sambungnya.

Liga Champions menjadi salah satu ajang yang mungkin bisa dimenangkan Arsenal di musim ini. Tim asal London Utara itu tampaknya sangat sulit untuk berharap menjadi juara Premier League 2024/2025.